Gadget Tips

Apa Yang Terjadi Jika Menghapus Data Galeri Ini Penjelasanya

Last Updated on April 2, 2023 by Fantekno

Banyak pengguna yang ragu ketika akan menghapus data sebuah aplikasi salah satunya adalah aplikasi galeri di hp kalian. Tentu hal ini wajar karena takut akan kehilangan semua foto atau video yang sudah tersimpan. Lalu benarkah demikian? lantas apa yang terjadi jika menghapus data galeri?

apa yang terjadi jika menghapus data galeri

Smartphone saat ini menjadi salah satu alat yang paling sering digunakan oleh masyarakat untuk berbagai keperluan, mulai dari kegiatan sehari-hari, hingga pekerjaan.

Kita dapat melakukan berbagai hal dengan mudah di dalam smartphone, termasuk mengambil foto atau video yang kemudian disimpan di galeri. Galeri merupakan tempat di mana kita dapat menyimpan foto atau video yang kita ambil dengan smartphone.

Nah semakin banyak yang tersimpan tentu data didalamnya akan semakin besar dan ketika kalian lihat di bagian detail aplikasi akan muncul bahwa data aplikasi galeri besat banget.

Nah tentu itu membuat kalian berfikiran bahwa itulah yang membuat memori internal cepat penuh padahal aplikasi sendikit atau mungkin sudah beragam hal dihapus namun tidak efektif.

Mungkin kalian berfikir untuk menghapus data tersebut agar penyimpanan tidak penuh, namun diantara kalian khawatir bahwa menghapus data galeri bisa menghapus semua isinya.

Pada artikel kali ini kita akan membahas tentang apa yang terjadi jika menghapus data galeri? apakah hilang semua atau tidak berpengaruh sama sekali?

Baca juga: File Sudah Dihapus Tapi Memori Masih Penuh ? Berikut Solusinya Ampuh

Daftar Isi

Apa Yang Terjadi Jika Menghapus Data Galeri

Aplikasi galeri merupakan tempat di mana kita dapat menyimpan dan mengelola semua foto dan video yang telah diambil atau disimpan. Namun, apa yang terjadi jika menghapus data galeri di HP? Apakah data tersebut akan hilang atau tidak?

Jika kalian menghapus data galeri di hp maka tidak akan terjadi apapun tidak kehilangan foto maupun video didalamnya. Jadi foto maupun video kalian yang tersimpan masih ada tidak akan terhapus.

Jadi aman-aman saja ikan kalian menghapus data galeri atau aplikasi galeri di hp. Ini sudah saya lakukan di beberapa hp dan ternyata memang aman.

Kebanyakan diantara pengguna banyak yang khawatir akan kehilangan data atau isi didalam galeri seperti foto dan video yang ada, namun sebenarnya tidak sama sekali.

Kalian bisa menghapus data galeri jika memang dirasa data aplikasi sudah terlalu banyak sampai ratusan MB bahkan GB. Aplikasi galeri hanya sebuah media aplikasi untuk menampilkan gambat atau video di hp kalian yang tersimpan jadi bukan tempat penyimpanan.

Baca juga: Cara Mengubah Icon Aplikasi Menjadi Foto Sendiri Paling Mudah di Android

Cara Menghapus Data Aplikasi Galeri

Nah setelah tahu penjelasan tentang apa yang terjadi jika menghapus data galeri, ternyata tidak terjadi apapun dan aman untuk dilakukan, berikut adalah langkah-langkah menghapus data aplikasi galeri di hp:

  • Langkah pertama silahkan kalian buka hp masing-masing.
  • Cari aplikasi galeri.
  • Tekan dan tahan aplikasi galeri, maka akan muncul beberapa pilihan menu.
  • Silahkan kalian pilih opsi menu Info aplikasi atau detail aplikasi biasanya dengan ikon (i).
  • Maka akan masuk ke detail aplikasi, disitu pilih opsi data dan penyimpanan.
  • Terakhir pilih opsi Hapus data

Maka sekarang kalian sudah berhasil menghapus data aplikasi galeri, silahkan kalian cek di galeri maka foto dan video yang tersimpan masih ada dan tidak hilang.

Selain menggunakan cara diatas kalian juga bisa melakukanya melalui pengaturan hp kalian masing-masing, namun cara ini setiap hp kadang berbeda maka dari saya berikan tips yang bisa dilakukan disemua hp seperti diatas.

Sudah jelas kan ya bahwa apa yang akan terjadi jika kita menghapus data galeri? tidak terjadi apapun malahan saya sarankan kalian lakukan jika memang dirasa jumlah datanya banyak sampai ratusan MB hapus saja.

Namun hapus data galeri saja tidak efektif jika kalian berencana membersihkan penyimpanan internal, hapus data pada setiap aplikasi terutama yang sering dipakai.

Baca juga: Cara Menghapus Ruang Kedua Paling Mudah Metode Terbaru Tahun Ini

Akhir Kata

Demikian informasi tentang apa yang terjadi jika menghapus data galeri beserta penjelasanya dan cara menghapusnya. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat untuk kalian semuanya.

Bagikan di

Fantekno

Rifan Lufi salah satu pakar tekologi gadget dan pengamat sosial media telah menulis sejak 2017 di berbagai media nasional terkait teknologi dan tutorial mengatasi masalah gadget, telah mendirikan berbagai blog teknologi salah satunya fantekno.

Tinggalkan Balasan