Sosial Media

Beginilah Cara Mengetahui Orang Yang Pakai Wa Gb Melihat Status Kita Mudah

Last Updated on Januari 20, 2024 by Fantekno

Cara mengetahui orang yang pakai wa GB melihat status kita sebenarnya sih bisa dikatakan gampang-gampang susah ya karena memang sebenarnya tidak ada tanda yang jelas mengenai hal tersebut. Namun memang meski demikian tetap saja terdapat tanda yang mungkin bisa mengindikasikan bahwa pengguna wa GB melihat status wa kalian.

cara mengetahui orang yang pakai wa gb melihat status kita

Dengan pesatnya perkembangan teknologi, aplikasi pesan instan seperti wa menjadi bagian integral dari kehidupan sehari-hari. Salah satu varian dari wa yang populer adalah wa GB, yang menawarkan berbagai fitur tambahan yang tidak tersedia dalam versi resmi.

WhatsApp GB, singkatan dari WhatsApp Gajah Bengkok, adalah modifikasi dari aplikasi resmi wa. Dikembangkan oleh pihak ketiga, wa GB menawarkan sejumlah fitur tambahan yang tidak ditemukan dalam versi resmi.

Beberapa fitur tersebut meliputi pengaturan privasi yang lebih canggih, kemampuan mengunduh status, dan kemungkinan memodifikasi tampilan antarmuka.

Nah tentu kalian tahu lah bahwa fitur di wa GB itu beragam salah satunya fitur melihat status meski sudah melihat dan pengguna tidak mengetahuinya.

Oleh karena itu pada artikel berikut ini kita akan membahas mengenai bagaimana mengetahui orang yang pakai wa GB melihat status kita.

Daftar Isi

Apa itu WhatsApp GB?

WhatsApp GB, atau WhatsApp Gajah Bengkok, adalah modifikasi dari aplikasi pesan instan populer, wa. Dikembangkan oleh pihak ketiga, wa GB menyediakan berbagai fitur tambahan yang tidak ditemukan dalam versi resmi wa.

Dengan memanfaatkan keunikan ini, pengguna wa GB dapat menyesuaikan pengalaman penggunaan mereka sesuai dengan keinginan pribadi.

Modifikasi ini memberikan fleksibilitas kepada pengguna untuk mengakses berbagai opsi yang mungkin tidak ditemukan dalam versi resmi.

Dari pengaturan privasi hingga tampilan antarmuka yang dapat disesuaikan, wa GB menawarkan variasi yang menarik bagi mereka yang mencari lebih dari sekadar aplikasi pesan instan konvensional.

Baca juga: Kenapa Status WA Yang Dibisukan Tidak Muncul Ini Penyebabnya Simak

Cara Mengetahui Orang Yang Pakai Wa GB Melihat Status Kita

Nah terdapat beberapa cara yang bisa kalian terapkan, berikut diantaranya:

Bisa Membalas Status Namun Tidak Terlihat

Yang pertama salah satu cara mengetahui orang yang pakai wa GB melihat status kita adalah dia bisa membalas status wa kalian namun ketika dicek pada daftar yang melihat status dia tidak terlihat.

Ini merupakan tanda yang paling jelas, namun tidak selalu begitu bisa juga dia mematikan fitur laporan dibaca yang mana fitur ini memungkinkan pengguna melihat status namun tidak masuk dalam daftar lihat.

Tetapi ini bisa dibedakan, yang mana jika itu merupakan fitur laporan dibaca maka tanda baca akan terus centang dua tidak berubah menjadi biru.

Jika tanda baca berubah menjadi biru dan dia bisa komen status serta tidak terlihat dia melihat status kalian maka fiks kemungkinan dia pakai wa GB.

Baca juga: Status WA Sudah Dihapus Tapi Masih Bisa Dilihat Ini Alasanya Simak

Bisa Membalas Status Meski Sudah Dihapus

Kemudian cara mengetahui orang yang pakai wa GB melihat status kita adalah dia bisa membalas status wa sedangkan kalian mungkin sudah menghapusnya.

Ini merupakan tanda yang paling jelas sekali dimana dalam wa GB tersedia fitur anti hapus yang mana status yang sudah dihapus tetap bisa dilihat beberapa saat.

Jadi misalnya kalian membuat status dan sudah di hapus kira-kira setengah jam lalu maka biasanya pengguna wa gb masih bisa melihatnya dan membalas status kalian.

Membalas Pesan Namun Tidak Melihat Status

Nah yang terakhir untuk mengetahui orang yang pakai wa GB melihat status kita adalah dia membalas pesan wa dari kalian namun dia tidak melihat status wa kalian.

Namun ini juga tidak pasti ya bisa saja dia bukan pengguna wa GB hanya mengaktifkan fitur laporan dibaca, jadi jangan langsung beranggapan demikian.

Jadi secara umum memang cara mengetahui orang yang pakai wa GB melihat status kita itu tidak ada cara pasti yang bisa dilakukan karena memang sebeneranya tidak ada tanda khusus untuk mengetahuinya. Namun meski demikian tetap ada tanda yang bisa kalian perhatikan seperti yang saya jelaskan diatas.

Baca juga: Cara Menyimpan Video Dari Status WA Teman Tanpa Aplikasi dan Aplikasi

Demikian informasi tentang cara mengetahui orang yang pakai wa GB melihat status kita beserta penjelasanya yang perlu diketahui, semoga bermanfaat.

Bagikan di

Fantekno

Rifan Lufi salah satu pakar tekologi gadget dan pengamat sosial media telah menulis sejak 2017 di berbagai media nasional terkait teknologi dan tutorial mengatasi masalah gadget, telah mendirikan berbagai blog teknologi salah satunya fantekno.

Tinggalkan Balasan