Cara Menghapus Samsung Account J2 Prime Tanpa Ribet
Last Updated on Juli 26, 2021 by Fantekno
Samsung j2 prime merupakan salah satu ponsel yang cukup banyak diminati karena murah dan juga tak kalah bagus dengan pesaingnya. Tetapi mengingat hp samsung j2 prime merupakan salah satu hp sudah cukup lama maka tak heran jiika kebanyakan mulai banyak yang menjualnya. Nah ketika akan menjualnya pastinya anda harus menghapus semua data didalamnya tak terkecuali samsung account. Pada kesempatan kali ini Fantekno akan memberikan sebuah tips cara menghapus samsung account j2 prime.
Alasan ingin menghapus samsung account j2 prime simpel yakni agar data yang tersimpan pada hp samsung j2 prime agar tidak dilihat oleh orang yang membelinya.
Selain itu menghapusnya juga untuk menghindari digunakanya oleh orang lain. Terkadang dengan mengososngkan samsung akun akan sedikit meninggikan harga.
Tentunya anda tidak mau kan isi data-data yang ada disamsung account dilihat oleh orang lain apalagi sampai digunakan. Nahh maka dari itu pada artikel kali ini kami akan memberikan solusi cara mengatasinya untuk anda pengguna hp samsung j2 prime.
Baca juga: Cara Lock 4G Samsung J2 Prime Tanpa Aplikasi dan Aplikasi Lengkap
Daftar Isi
Cara Menghapus Samsung Account J2 Prime
Untuk dapat menghapus account samsung j2 prime dari ponsel anda kami memberikan dua cara. Dimana cara yang pertama ini diperuntukan untuk anda yang ingin menghapus account samsung dari hp j2 prime saja tidak permanen.
Cara ini berguna untuk anda yang ingin berganti hp tetapi masih tipe samsung sehinggan account samsung masih dapat digunakan kembai.
Yang kedua adalah anda menghapus account samsung secara permanen yang mana nantinya account samsung tersebut tidak dapat dikembalikan.
1. Menghapus Samsung Account Hanya di Hp J2 Prime
Seperti yang saya katakan diatas bahwa cara menghapus samsung account j2 prime ini digunakan jika anda tidak benar-benar ingin menghapus samsung account secara permanen.
Jadi jika anda menggunakan langkah ini anda masih dapat mengembalikan account samsung tersebut ke hp samsung yang baru.
Berikut anda bisa menyimak bagaimana cara melakukanya, simak dengan biak agar nantinya tidak mengalami kendala:
- Pertama untuk untuk dapat menghapusnya anda terlebih dahulu buka aplikasi pengaturan hp samsung j2 prime.
- Jika anda sudah masuk ke dalam aplikasi pengaturan coba lihat pada pojok kanan atas, disitu anda akan melihat ikon profil samsung account.
- Langkah berikutnya anda tinggal mengetuk ikon tersebut satu kali saja, maka anda akan diarahkan ke menu account samsung.
- Selanjutnya anda akan melihat beberapa pilihan opsi di menu account samsung, pilih opsi paling atas yakni info pribadi.
- Nah disini anda juga akan melihat beberapa opsi pilihan, anda pilih ikon titk tiga di pojok kanan atas.
- Lalu anda akan melihat opsi hapus akun ketuk opsi tersebut.
- Tap opsi hapus akun
- Terakhir anda akan diminta untuk memasukan kata sandi samsung account anda, cukup masukan saja di kolom tersebut.
- Klik opsi OK maka anda sudah berhasil menghapus samsung account dari hp j2 prime anda.
Setelah anda sudah berhasil menghapus account samsung dari hp j2 prime maka secara otomatis semua layanan samsung akan terhenti.
Meski begitu data tersebut tidak sepenuhnya terhapus anda masih bisa mengembalikanya lagi dengan login kembali ke samsung account di hp samsung yang berbeda.
Baca juga: Cara Mengunci Wa di Hp Samsung J2 Prime Terbaru
2. Menghapus Samsung Account J2 Prime Secara Permanen
Nahh jika cara diatas merupakan cara menghapus samsung account j2 prime untuk sementara tidak permanen, maka pada langkah yang kedua ini anda bisa menghapusnya secara permanen.
Dengan menghapusnya secara permanen berarti akan menghilangkan semua data yang tersimpan anda tidak akan bisa mengaksesnya kembali jika sewaktu-waktu dibutuhkan.
Maka dari itu sebaiknya anda matangkan dulu apakah anda benar-benar ingin menghapusnya atau tidak.
Jika anda sudah benar-benar yakin ingin menghapusnya berikut ini kami berikan cara menghapus samsung account j2 prime secara permanen.
- Pertama untuk melakukanya anda tidak melalui pengaturan melainkan melalui website resmi dari samsung account.
- Untuk mengaksesnya anda bisa membuka browser dan ketika samsung account atau bisa langsung klik disini agar lebih cepat.
- Setelah situsnya terbuka, anda tinggal login saja menggunakan account samsung yang anda miliki.
- Jika anda sudah berhasil login tinggal anda tap ikon profil dan pilih pengaturan.
- Pada menu pengaturan anda akan melihat opsi hapus akun, klik opsi tersebut.
- Jika anda mendapati notifikasi lewati saja.
- Terakhir anda akan diminta untuk memasukan kata sandi samsung account terlebih dahulu.
- Klik konfirmasi maka samsung account anda berhasil dihapus secara permanen.
Setelah anda berhasil cara menghapus samsung account j2 prime secara permanen maka anda kini tidak bisa mengakses kembali account tersebut.
Sebagai saran jika ingin melakukan cara ini ada baiknya anda memindahkan file yang penting yang ada di samsung account supaya nantinya jika dibutuhkan anda tidak pusing memikirkan bagaimana cara mngembalikanya.
Jika perlu anda lakukan saja hapus dari ponsel dengan menggunakan cara yang pertama itu lebih aman.
Baca juga: Cara Membersihkan Sampah di Hp Samsung J2 Prime Cepat dan Mudah
Penutup
Demikian beberapa cara menghapus samsung account j2 prime dengan cara yang mudah dan bisa anda lakukan sendiri. Ikuti langkah tersebut dengan benar agar tidak terjadi kendala. Semoga cara tadi bisa bermanfaat untuk anda semuanya terima kasih.