Cara Screenshot Samsung A22 Tanpa Tombol Ini 3 Metodenya
Last Updated on Februari 7, 2023 by Fantekno
Cara screenshot samsung a22 tanpa tombol sebenarnya adalah salah satu hal yang mudah untuka anda lakukan, namun meski begitu diantara pengguna banyak yang tidak mengetahuinya. Ini wajar karena sebagian pengguna hanya tahu bahwa cara screenshot hanya dengan menggunakan tombol tetapi aslinya tidak, ada fitur lain yang bisa digunakan.
Nah karena alasan tertentu mungkin anda tidak mau melakukan screenshot samsung a22 dengan tombol, misal salah satu tombol ada yang rusak atau tidak berfungsi.
Kabar baiknya memang di samsung a22 sendiri menyediakan beberapa opsi pilihan jika tombol bermasalah anda bisa menggunakan alternatif lainya yakni dengan tanpa tombol.
Screenshot tanpa tombol memang menjadi pilihan karena selain cepat juga tidak perlu menekan tombol tertentu yang kadang memang membuat tombol tersebut cepat rusak.
Di samsung a22 tersedia dua fitur screenshot samsung a22 tanpa tombol yakni fitur usap telapak tangan atau sering disebut palm swipe to capture dan menu asisten.
Keduanya bisa anda manfaatkan mau menggunakan yang mana dalam artikel ini kami berikan langkah-langkah keduanya jadi anda bisa dengan leluasa memilih mana metode yang sesuai dengan anda.
Daftar Isi
Cara Screenshot Samsung A22 Tanpa Tombol
Nah bagi anda yang sedang mencari tahu tentang bagaimana cara screenshot samsung a22 tanpa tombol? berikut dua metode yang bisa anda lakukan di samsung a22.
Menggunakan Fitur Usap Telapak Tangan
Yang pertama cara screenshot samsung a22 tanpa tombol adalah anda bisa menggunakan fitur usap telapak tangan, fitur ini memungkinkan anda untuk mengambil screenshot dengan hanya mengusap layar dengan telapak tangan tangan saja.
Jadi caranya anda hanya perlu meletakan tangan dalam posisi jari kelingking di bagian bawah menempel sedikit di bagian sebelah kanan layar, lalu usapkan ke kiri.
Namun sebelum itu anda musti memastikan bahwa fiturnya sudah aktif jadi jika belum anda bisa sekalian mengaktifkanya, berikut langkahnya:
- Buka pengaturan samsung a22.
- Gulir ke bawah dan pilih opsi bernama Fitur Lanjutan.
- Nah setelah itu cari dan pilih menu Gerakan dan Gesture.
- Gulir ke bawah dan di menu bernama Usap telapak tangan untuk mengambil pastikan sudah aktif.
Jika sudah aktif silahkan posisikan tangan dengan jari kelingking di bawah tempelkan di sebelah kanan layar lalu silahkan usapkan kekiri jika berhasil maka layar akan berkedip dan screenshot berhasil tersimpan.
Nah bagi anda yang baru pertama kali tentu sedikit sulit melakukanya, tetapi dengan terus mencobanya maka pasti lama-lama terbiasa dan berhasil bahkan kalau sudah paham banget mengusapkan layar saja sudah terjadi screenshot.
Fitur ini sudah tersedia di samsung a22 karena sudah menggunakan tipe layar super amoled, untuk hp samsung yang belum super amoled layarnya tidak akan tersedia fitur tersebut.
Baca juga: Cara Screenshot Samsung A14 5G Dengan Semua Metode Yang Ada
Menggunakan Fitur Menu Asisten
Berikutnya cara screenshot samsung a22 tanpa tombol adalah anda bisa dengan memakai fitur bernama menu asisten, cara ini juga bisa anda terapkan dan malahan lebih mudah menurut saya.
Menu asisten adalah menu yang berisi beberapa fitur intinya sih fitur yang dipakai untuk mengakses fitur lain lebih cepat dari biasanya, salah satunya ada menu screenshot.
Berikut langkah-langkahnya:
- Buka pengaturan samsung a22 seperti biasanya.
- Lalu gulir kebawh dan pilih menu Aksesibilitas.
- Kemudian lanjut pilih menu Interaksi dan kecekatan.
- Terakhir aktifkan opsi bernama Menu asisten.
Maka akan muncul sebuah ikon persegi di bagian samping layar, nah itulah yang dinamakan fitur menu asisten lalu cara screenshot samsung a22 anda cukup ketuk ikon persegi yang muncul tersebut lalu pilih menu Gambar layar, screenshot akan tersimpan di galeri.
Baca juga: Cara Screenshot Samsung A50s Tanpa Tombol Terlengkap dan Mudah
Menggunakan Aplikasi Tambahan
Yang terakhir cara screenshot samsung a22 tanpa tombol adalah anda bisa menggunakan aplikasi tambahan untuk melakukanya.
Banyak tersedia aplikasi screenshot di google play store tinggal anda pasang saja pilih mana yang di inginkan, untuk memakainya juga cukup mudah.
Aplikasi screenshot akan memunculkan menu screenshotnya di bagian bilan notifikasi, jadi untuk melakukan screenshot tinggal usap layar kebawah dan pilih screenshot.
Baca juga: Cara Screenshot Panjang Samsung A01 Paling Lengkap dan Mudah
Akhir Kata
Demikian informasi tentang tips cara screenshot samsung a22 tanpa tombol yang bisa dilakukan, semoga informasi tips diatas dapat bermanfaat untuk anda semuanya.